Cara Cek Garansi Samsung Terbaru

Cara Cek Garansi Samsung Terbaru. Bagi kamu pengguna smartphone tentunya selalu memperhatikan garansi dari smartphone yang kamu beli, karna dengan adanya garansi kita tidak perlu khawatir akan smartphone yang kita beli mengalami masalah hardware maupun software, bagi kamu pengguna samsung mungkin pada saat pertama kali memilih smartphone kamu memilih garansi yang di berikan, biasanya orang-orang lebih tertarik untuk membali smatphone yang memiliki garansi resmi.

Nah jika smartphone yang kamu beli adalah garansi resmi apakah kamu tau detail garansi yang di dapat untuk ponsel kamu? berikut ini akan saya jelaskan cara cek garansi samsung agar kamu mengetahui detil garansi yang kamu dapat serta tanggal berakhirnya masa garansi kamu dengan beberapa cara berikut ini.

Cara Cek Garansi Samsung Terbaru

Cara Cek Garansi Samsung Terbaru

  1. Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah mengecek nomor Imei dari smartphone kamu dengan cara tekan tombol *#06# di smartphone samsung kamu.
  2. Selanjutnya setelah kamu mengetahui nomor Imei kamu, kunjungi website "www.imei.info" melalui browser kamu.
  3. Ketikan nomor Imei smartphone samsung kamu di kolom yang ada pada situs imei.info tersebut, kemudian klik tombol "Check".
  4. Bila smartphone samsung kamu merupakan produk asli maka akan ada spesifikasi lengkap mengenai smartphone samsung kamu dan terdapat status "Warranty" (tombol berwarna hijau)
  5. Selanjutnya untuk mengetahui garansi smartphone kamu, silahkan klik  tombol "Warranty" tersebut.
  6. Ketikan nomor serial produksi smartphone Samsung kamu, jika kamu belum mengetahuinya, kamu dapat mengecek nomor serial produksi ini di bagian bawah Baterai, selanjutnya klik tombol "Check Samsung Phone Details".
  7. Selanjutnya akan terdapat beberapa keterangan seperti lokasi Produksi Smartphone, Bulan Produksi dan masa berlaku Garansi.

Itulah Cara Cek Garansi Samsung Terbaru, selain cara di atas, masih ada beberapa cara lagi yang dapat kamu lakukan untuk cek garansi smartphone samsung kamu, beberapa cara lain yang dapat kita lakukan adalah sebagai berikut.

Melalui Situs Samsung Warranly Check

Untuk cek garansi smartphone samsung kamu, kamu juga dapat mengunjungi alamat website "www.samsungwarrantycheck.com", caranya kurang lebih sama seperti di atas, kamu dapat mengetikan nomor imei di halaman awal website selanjutnya klik tombol "Check".kamu juga dapat mengecek garansi dari iPhone dan Motorola melalui situs ini.

Melalui situs imeidata.net 

Selain Situs di atas, kamu juga dapat mengakses alamat website "https://imeidata.net/warranty/samsung", caranya sama seperti di atas, sebenarnya masih banyak situs-situs yang menyediakan layanan Cara Cek Garansi Samsung.

Demikian penjelasan singkat mengenai Cara Cek Garansi Samsung Terbaru,  semoga dapat bermanfaat dan jangan lupa untuk share artikel ini agar dapat bermanfaat bagi yang membutuhkan, jika ada yang ingin di tanyakan dapat meninggalkan pertanyaan pada kolom komentar di bawah ini, semoga bermanfaat.

0 Response to "Cara Cek Garansi Samsung Terbaru"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel